5 Widget Tambahan yang Penting Untuk Blog

Widget adalah tool penting dari sebuah blog atau website yang fungsinya bisa untuk mempercantik blog dan bisa juga untuk menaikkan traffic blog. Widget diibaratkan seperti perabotan dalam sebuah rumah. Bayangkan saja sebuah rumah tanpa perabotan satupun. Pasti akan terlihat sepi, malah terkesan seperti kuburan :) .

Menggunakan widget memang bisa membuat blog ramai tetapi jika berlebihan bisa membuat blog lambat. Untuk itu kita perlu mengetahui widget penting apa saja yang dibutuhkan dalam sebuah blog

1. Buku Tamu

Pengunjung biasanya ingin memberikan sebuah komentar singkat mengenai blog kita, nah mereka bisa memanfaatkan buku tamu yang tersedia. Seperti apakah buku tamu itu? Yaitu seperti yang ada di sebelah kanan blog ini, yang warnanya biru putih itu lho.... Lalu, bagaimana cara membuatnya? Anda bisa pilih dari beberapa link berikut :

- shoutmix
- cbox

Saran saya lebih baik anda memilih cbox, karena sekarang shoutmix tidak bisa memasukkan link jadi tidak bisa untuk blogwalking.

2. Counter

Counter juga penting untuk menghitung berapa kali blog kita dilihat.
Untuk counter anda bisa masuk ke tiny counter

3. Alexa

Apakah Alexa itu? Alexa adalah situs yang menyediakan jasa penghitungan ranking blog dan website dari seluruh dunia. Widget ini juga penting untuk mengetahui peringkat berapa blog kita di dunia?

Untuk menggunakan Alexa anda bisa masuk ke sini. Lalu tulis alamat blog anda



4. Feedjit

Feedjit hampir sama seperti counter, bedanya feedjit menghitung lebih spesifik, seperti dari negara mana, halaman apa yang dibuka, dan kapan. Jadi pemilik blog lebih mengetahui tentang keadaan blognya, artikel mana yang populer, dll.

Untuk menggunakan feedjit anda bisa masuk ke sini

5. Online Counter

Widget ini juga sama seperti counter, hanya saja menghitung secara langsung. Misalnya saat itu ada 5 orang yang sedang membuka blog kita, maka otomatis online counter akan menunjukkan angka 5.

Untuk menggunakan widget ini anda bisa masuk ke

- whos amung us
- freeonlineuser

Itu adalah 5 widget blog tambahan yang penting, semoga membantu. :D

3 komentar:

Pengobatan Alami mengatakan...

terimakasih banyak sob, informasinya sangat membantu...

http://cv-pengobatan.com/

Voschod zero mengatakan...

Mantap gan.... infonya

Telat Update mengatakan...

Thanks gan

Posting Komentar

 
Copyright © BZJ's Blog - Blogger Theme by BloggerThemes & freecsstemplates - Sponsored by Internet Entrepreneur